7 Cara Mempromosikan Produk Agar Efektif Dan Efisien

Last Updated on March 10, 2024

Cara Mempromosikan Produk Secara Online

Berbicara tentang cara mempromosikan produk, Anda yang berprofesi sebagai pebisnis pastinya sudah paham, bahwa ada banyak cara yang bisa dilakukan.

Mulai dari cara tradisional, hingga cara modern seperti digital marketing atau online yang semakin populer saat ini.

Baik itu cara tradisional maupun modern, keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing – masing.

Tapi kalau Anda ingin mengikuti perilaku konsumen saat ini, harus diakui bahwa cara pemasaran online jauh lebih efektif dan efisien ketimbang cara tradisional.

Alasannya?

Sebagian besar konsumen saat ini, termasuk di Indonesia, sudah “melek digital.”

Mereka cukup familiar dengan media sosial, mesin pencari, website, hingga email yang merupakan syarat untuk bisa menggunakan smartphone berbasis android.

Jadi, kalau Anda mengalokasikan budget khusus untuk pemasaran online, kemungkinan besar hasilnya akan:

  1. Lebih efektif (berdampak signifikan terhadap bisnis Anda).
  2. Lebih efisien (tidak membuang – buang banyak waktu, tenaga, dan biaya).

Pertanyaan berikutnya:

Cara promosi online seperti apa yang efektif dan efisien untuk bisnis Anda?

Well, di artikel kali ini, Saya akan sharing tentang cara mempromosikan produk secara online, yang paling efektif dan efisien untuk bisnis Anda.

7 Cara Mempromosikan Produk Secara Online Agar Efektif Dan Efisien

Sebelum masuk ke pembahasan lebih detail tentang cara mempromosikan produk, Anda harus terlebih dahulu memiliki “bekal” sebagai berikut ini:

  1. Target market dan karakter pembeli.
  2. Produk berkualitas dan pelayanan yang prima.
  3. Informasi tentang kompetitor terdekat.
  4. Website bisnis yang profesional.

Mengapa harus repot – repot menyiapkan 4 point di atas?

Jawabannya karena Anda akan mempromosikan produk Anda.

Harus diingat bahwa tujuan utama mempromosikan produk adalah, membuat banyak orang, khususnya target market Anda, mengetahui keberadaan produk tersebut.

Jadi hal pertama yang harus Anda siapkan adalah produknya. Apakah sudah layak untuk dipromosikan atau belum?

Jika sudah, inilah 7 cara mempromosikan produk secara online agar efektif dan efisien.

1 – Google My Business

Google Bisnisku

Google my business adalah fitur gratis dari google, yang bisa membantu menampilkan profil dan lokasi bisnis Anda (Google maps) di hasil pencarian google.

Contoh:

Misalnya Anda sudah menggunakan google my business di bisnis Anda.

Nantinya ketika ada orang – orang yang mengetikkan nama bisnis Anda di mesin pencari google, pihak google akan menampilkan informasi berupa:

  • Profil bisnis dan alamat website Anda.
  • Alamat dan lokasi bisnis Anda via google maps.
  • Rating dan review yang bisa Anda tanggapi.
  • Foto produk dan penawaran spesial.
  • Visual luar dalam toko Anda.
  • Tim dan rekan kerja Anda.
  • Dan informasi penting lainnya.

Google my business bisa meningkatkan kepercayaan calon pembeli terhadap bisnis Anda.

Kalau Anda memiliki bisnis di suatu kota atau wilayah tertentu, dan target market Anda adalah orang – orang di kota dan wilayah tersebut, Anda sebaiknya menggunakan google my business.

Anda bisa mengelola akun google my business melalui desktop atau smartphone, karena aplikasi google my business sudah tersedia di google play dan app store.

Berikut ini adalah langkah – langkah mendaftarkan bisnis Anda di google my business:

  1. Membuat email gmail khusus, yang namanya berkaitan dengan bisnis Anda.
  2. Masuk ke situs resmi google my business.
  3. Pilih “Kelola Sekarang.”
  4. Login dengan email gmail Anda.
  5. Lengkapi semua informasi yang diminta. Mulai dari info bisnis Anda, foto, produk, layanan, hingga alamat situs atau website.
  6. Verifikasi bisnis Anda dengan mengikuti panduan verifikasi google my business.

2 – Quora Indonesia

Quora Indonesia

Quora merupakan salah satu platform berbagi informasi dan pengetahuan terlengkap di Indonesia.

Anda bisa menemukan berbagai macam topik pembahasan di sini. Termasuk topik pembahasan yang relevan dengan bisnis Anda.

Mengapa Saya merekomendasikan quora Indonesia sebagai salah satu cara mempromosikan produk?

  1. Anda bisa menggunakannya secara gratis.
  2. Ada banyak orang yang bertanya tentang berbagai macam topik di platform ini.

Perhatikan di point ke – 2.

Kalau Anda menemukan pertanyaan yang berkaitan dengan bisnis Anda, dan Anda mampu menjawabnya dengan baik, hal ini akan meningkatkan kredibilitas Anda.

Jika kredibilitas sudah didapat, kedepannya Anda bisa memberikan jawaban sambil menyisipkan informasi tentang bisnis Anda.

Cara seperti ini (Soft selling) cukup efektif, dan Saya sudah membuktikannya.

Bagi Anda yang tertarik ingin menggunakan quora Indonesia sebagai media promosi, silahkan langsung mendaftar dengan mengikuti langkah – langkah berikut ini:

  1. Masuk ke situs resmi quora Indonesia.
  2. Pilih “daftar dengan surel (Email).”
  3. Masuk ke email Anda dan lakukan konfirmasi.
  4. Masuk ke akun quora Indonesia dan lengkapi profil Anda. Mulai dari foto, deskripsi, hingga alamat website bisnis Anda.
  5. Selamat berinteraksi.

3 – Menjual Produk Penetrasi di Website

Ilustrasi Jual Produk Penetrasi di Website

Sebelum membahas tentang produk penetrasi, Anda harus mengetahui terlebih dahulu tentang apa itu penetration pricing.

Penetration pricing merupakan strategi mendapatkan pelanggan baru, dengan cara menawarkan produk atau layanan tertentu, yang memiliki harga paling murah.

Jadi, produk penetrasi adalah produk yang memiliki harga paling murah, ketimbang produk lainnya yang Anda miliki.

Margin profit dari produk penetrasi ini mungkin tidak sebesar produk utama. Karena tujuan utamanya memang untuk promosi.

Tapi dengan menjual produk penetrasi di website, paling tidak Anda akan mendapatkan 3 keuntungan sebagai berikut:

  1. Penjualan.
  2. Data kontak pembeli (Nomor HP / WhatsApp / Email).
  3. Bisa sekaligus mempromosikan website bisnis Anda.

Untuk point ke – 3, Anda memang harus mengalokasikan budget khusus untuk membuat website bisnis.

Tapi keuntungannya, Anda memiliki “rumah sendiri” untuk mendisplay (mempromosikan) semua produk Anda, dan lebih leluasa untuk mengoptimalkan brand awareness bisnis Anda.

Bagi Anda yang ingin memiliki website profesional dan SEO friendly secara praktis, Anda bisa menggunakan jasa pembuatan website profesional dari Folder SEO.

4 – Search Engine Optimization (SEO)

Ilusrasi Cara Mempromosikan Produk Secara Online dengan SEO

SEO (Search Engine Optimization) adalah strategi pemasaran online yang bisa mengoptimalkan performa website bisnis Anda, agar muncul di halaman 1 mesin pencari, secara natural dan organik.

Mengapa harus muncul di halaman 1 hasil pencarian mesin pencari?

Karena hampir sebagian besar orang menggunakan mesin pencari (khususnya google) untuk mendapatkan berbagai macam informasi.

Penjelasan lebih lengkapnya sebagai berikut ini:

Ketika seseorang ingin mengadakan resepsi pernikahan, salah satu cara yang kemungkinan besar dilakukannya adalah, mengetikkan keyword paket wedding di mesin pencari google.

Setelah itu dia akan meng – klik (mengunjungi) website yang berada di halaman 1 google.

Kalau penjelasan dan harganya sesuai, dia akan langsung melakukan pemesanan.

Mengapa?

Karena sejak awal dia memang sudah membutuhkan layanan paket wedding.

Sehingga, website yang menyediakan paket wedding dan berhasil tampil di halaman 1 hasil pencarian google, akan berpeluang besar mendapatkan penjualan.

Ringkasnya, strategi SEO mampu membantu mendatangkan banyak pembeli dari mesin pencari seperti google.

Kalau Anda ingin agar bisnisnya tampil di halaman 1 hasil pencarian google dan mendapatkan banyak pembeli, Anda sebaiknya menggunakan strategi Search Engine Optimization (SEO).

Supaya Anda bisa lebih fokus membesarkan bisnis, Anda bisa menggunakan jasa SEO profesional.

5 – Facebook Dan Instagram Marketing

Ilustrasi Facebook dan Instagram Marketing

Dari namanya Anda mungkin sudah bisa menebak, bahwa facebook dan instagram marketing adalah strategi pemasaran online yang menggunakan kedua media sosial tersebut.

  • Mengapa sebaiknya menggunakan facebook dam instagram sebagai cara mempromosikan produk?
  • Apa keuntungannya?

Jadi, berdasarkan data alexa, facebook dan instagram adalah situs media sosial yang paling sering dikunjungi oleh pengguna internet di Indonesia.

Ketika artikel ini dipublikasikan (25 Juli 2021), keduanya berada di TOP 50 Alexa.

Facebook berada di urutan ke – 35, dan Instagram di urutan ke – 49.

Dari sini bisa disimpulkan bahwa facebook dan instagram memiliki banyak pengguna, yang bisa saja sebagiannya merupakan target market Anda.

Kalau Anda ingin mendapatkan hasil yang optimal dari facebook dan instagram, cara yang paling direkomendasikan oleh banyak expert adalah menggunakan iklan berbayarnya.

Tapi kalau Anda belum memilki budget untuk beriklan, mulailah dengan membuat facebook page dan instagram bisnis terlebih dahulu.

Berikutnya, kelola content di facebook page dan instagram bisnis Anda secara rutin dan berkala, hingga Anda berhasil mendapatkan followers.

Jika sudah berhasil mendapatkan followers yang cukup banyak, lanjutkan dengan meng – update content secara konsisten, sambil mempromosikan bisnis Anda.

6 – Influencer Marketing

Ilustrasi Influencer Marketing

Influencer marketing merupakan bagian dari social media marketing. Jadi kemungkinan besar juga menggunakan facebook dan instagram sebagai media promosi.

Hanya saja, metode yang digunakan di sini adalah endorsment dari orang – orang yang berpengaruh (influencer) dan expert di bidangnya.

Dan yang paling penting, para influencers ini memiliki banyak followers loyal.

Anda bisa menemukan banyak influencers di media sosial maupun blog.

Kalau Anda sudah menemukan influencer yang karakter followersnya sesuai dengan target market Anda, dan Anda siap mengalokasikan budget untuk beriklan, influencer marketing merupakan salah satu cara mempromosikan produk yang efektif dan efisien.

7 – Email Marketing

Gambaran Email Marketing

Email marketing merupakan cara mempromosikan produk yang sudah ada sejak lama, dan masih works hingga saat ini.

Langkah – langkah menggunakan email marketing kurang lebih sebagai berikut:

  1. Mengumpulkan sebanyak – banyaknya subscriber email dari target market Anda.
  2. Mengirimkan email edukasi (Rutin) untuk menjaga interaksi dengan subscriber Anda.
  3. Mengirimkan email penawaran produk kepada subscriber Anda.

Karena harus melakukan langkah – langkah seperti di atas, email marketing merupakan cara mempromosikan produk tingkat lanjut.

Closing Statement

Kalau Anda ingin mendapatkan hasil yang optimal, idealnya memang harus menggunakan semua cara mempromosikan produk di atas.

Dengan catatan, Anda siap mengalokasikan lebih banyak waktu, memiliki cukup sumber daya, dan memiliki budget yang lebih banyak untuk promosi.

Pertanyaannya, apakah Anda sudah siap?

Jika sudah, take action now!

Tapi jika belum siap, sebaiknya fokus pada cara mempromosikan produk yang paling sesuai dengan bisnis Anda, dan cara tersebut bisa segera Anda terapkan.

Lakukan dengan konsisten hingga hasilnya benar – benar optimal.

Jika nantinya Anda sudah memiliki lebih banyak waktu, sumber daya, dan budget yang lebih banyak untuk promosi, akan lebih mudah bagi Anda untuk menerapkan semua cara promosi yang ada.

5/5 - (1 vote)

About The Author

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top